IDEAonline - Ussy Sulistiawaty mendatangi Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Metro Jaya pada Selasa (11/12/2018)untuk melaporkan 10 akun yang diduga melakukan pelanggaran UU ITE.
Sepuluh akun tersebut diduga menghina anak pertama Ussy, yakni Nur Amalia Putri atau Amel.
Selama 1 minggu, Ussy sudah mencari akun-akun tersebut yang berkomentar di akun Instagram-nya.
Hinaan dari akun-akun di media sosial itu diduga dilakukan oknum yang tidak bertanggung jawab itu sehingga bisa berdampak merusak kejiwaan anak-anak Ussy.
Baca Juga : Contek Inspirasi Hunian yang Colorful pada 4 Akun Instagram Ini
Sebagai seorang ibu, hati Ussy Sulistiawaty sedih saat mengetahui buah hatinya 'diserang'warganet.
Apalagi, setelah diserangsejumlah warganet melalui kolom komentar di akun Instagram milik sang ibunda, anak pertamanya tak mau makan.
Kabar mengenai laporan Ussy ini ramai diperbincangkan, tidak hanya membicarakan tentangdukungan terhadap Ussy,kediaman Ussy pun ikut disorot oleh warganet, khususnya kamar milik Amel.
Baca Juga : Mewah Seharga Miliaran, Adu Mewah Istana Milik Krisdayanti dan Ashanty
Berlokasi di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, hunian milik Pasangan Ussy Sulistiawaty dan Andhika Pratama ini bergaya kontemporer.