Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Inspirasi Desain Dapur Seluas 4 M Persegi, Dibuat Ala American House

Tiya - Selasa, 15 Januari 2019 | 19:00
Kitchen set didesain secara custom menyesuaikan lahan yang tersedia.
RICHARD SALAMPESSY/IDEA

Kitchen set didesain secara custom menyesuaikan lahan yang tersedia.

Warna biru muda dipilih untuk membungkus seluruh kitchen set sehingga menampilkan kesan yang ceria.

Baca Juga : 7 Inspirasi Desain Dapur Bohemian Ini Beri Kesan Nyaman dan Santai di Hunian

Kabinet dibuat tertutup agar dapur terlihat rapi.
RICHARD SALAMPESSY/IDEA

Kabinet dibuat tertutup agar dapur terlihat rapi.

Didesain dengan ide sendiri, Vazkia membuat kitchen set dengan banyak ruang penyimpanan yang membuat dapur terlihat rapi.

Bagian tengahnya juga dilengkapi dengan meja island mungil yang bisa dimanfaatkan untuk meja penyajian.

Dilengkapi roda di bagian bawahnya, membuat meja island ini sangat fleksibel untuk dipindahkan.

Satu hal yang membuat Vazkia betah berlama-lama di dapur ialah posisinya yang berhubungan langsung ke ruang makan dan ruang keluarga.

Baca Juga : Inspirasi Desain Dapur Serba Putih, Area Memasak Sekaligus Tempat Ngopi

Tanpa menghadirkan sekat, dapur ini tidak memiliki batas visual dengan ruang keluarga dan ruang makan yang berada di dalam satu area.

Dengan begitu, kala Vazkia menyiapkan hidangan di dapur, suami dan kedua anaknya dapat berkumpul bersama di meja makan atau di ruang keluarga.

Dengan sentuhan personal dari Vazkia, dapur ini menjelma menjadi ruang ternyaman di rumah.

Baca Juga : 4 Inspirasi Dapur Putih, Yuk Pilih yang Modern atau Semi Country?

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular