Follow Us

Inilah Alasan Mengapa Desain Plafon di Kamar Tidur Sebaiknya Datar

Alfa - Rabu, 30 Januari 2019 | 17:25
Untuk plafon rumah tinggal sebaiknya pilih warna terang yang bersifat ringan.
Freshome

Untuk plafon rumah tinggal sebaiknya pilih warna terang yang bersifat ringan.

Menurut Mas Dian MRE, hal ini dikarenakan kamar tidur menjadi ruangan yang paling lama digunakan di antara ruangan lainnya.

Secara normal, orang tidur selama 7 jam setiap hari oleh sebab itu kualitas atmosfer dalam kamar tidur sangat berpengaruh bagi kehidupan penghuni.

Untuk kamar tidur, pilihlah plafon dengan permukaan yang rata.

Plafon yang rata dinilai baik dalam Feng Shui karena bentuk rata akan menyeimbangkan gaya medan magnetik yang ada dalam kamar.

Baca Juga : 6 Fakta Ambiente Home Decor 2019 yang Bakal Kembali Digelar di Jerman

Untuk menambah keindahan dalam mendesain plafon, kamu dapat memasang lis profil sebagai ornamen pemanis.

Bila kamu terpaksa mendesain plafon kamar dengan model drop ceilling—entah model kotak atau bulat—sebaiknya sudut tajam dari cekungan plafon diberi tambahan profil yang bentuknya tumpul.

Tujuan dari penambahan ini adalah untuk meredam pancaran energi jahat dari sudut tajam plafon.

Plafon kamar tidur dengan model miring—miring ke salah satu sisi atau tinggi di tengah dan miring di kedua sisi—adalah desain yang buruk dalam Feng Shui.

Baca Juga : Ada Noda di Kompor? Bersihkan Dengan Bahan dan Cara Mudah Ini!

Desain seperti ini akan membuat kacau medan magnetik.

Desain seperti ini akan mengacaukan konsentrasi dan membuat pengguna ruangan menjadi sakit.

Editor : Alfa

Latest