Follow Us

Sering Dianggap Tanaman Liar, Ini Dia 15 Manfaat Putri Malu untuk Kesehatan yang Tak Banyak Diketahui!

iDea Online - Rabu, 13 Februari 2019 | 17:20
Sering Dianggap Tanaman Liar, Ini Dia 15 Manfaat Putri Malu untuk Kesehatan yang Tak Banyak Diketahui!

Baca Juga : Catat! Ini 5 Aspek Penting dalam Mendesain Tangga yang Aman untuk Anak

11. Menangkal Bisa Ular

Tidak hanya mengandung sifat anti bakteri, anti inflamasi serta manfaat antioksidan, namun tanaman ini juga memiliki sifat anti bisa sehingga bisa dimanfaatkan untuk menangkal racun dari ular berbisa seperti kobra.

Akar dari tanaman putri malu yang sudah dikeringkan dan direbus membuktikan jika ekstrak tersebut terbilang efektif untuk menghambat racun dari bisa ular tersebut namun sebaiknya tetap dilakukan oleh pakar agar dosis yang digunakan bisa tepat.

Baca Juga : Jadi Hadiah Istimewa Saat Valentine, Inilah Cara Agar Bunga Mawar Tidak Mudah Layu

12. Pencegahan Disentri

Dari sebuah penelitian di salah satu Universitas di Indonesia juga dibuktikan jika ekstrak tanaman putri malu memiliki kandungan anti bakteri yang bagus untuk menangkal pertumbuhan dan perkembangan bakteri yakni bakteri shigella dysentriae yakni bakteri penyebab disentri.

13. Menyembuhkan Rematik

Tidak hanya ada banyak manfaat daun sukun untuk asam urat dan rematik, namun putri malu juga bisa digunakan untuk mengatasi masalah pada sendi tersebut.

Rematik adalah salah satu masalah peradangan yang terjadi di area persendian karena autoimun dalam tubuh yang rendah.

Dari hasil penelitian terbukti jika tanaman putri malu ampuh digunakan untuk mengurangi rasa sakit dan nyeri yang terjadi pada penderita rematik.

Caranya adalah dengan merendam tanaman putri malu pada arak putih selama 2 minggu lalu gunakan tanaman putri malu yang sudah direndam tersebut untuk kompres bagian tubuh yang sakit.

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest