Ayu Dewi mengatakan di acara pernikahan biasanya tamu yang hadir akan mendoakan pengantin.
Menurut Ayu Dewi doa tersebut bisa saja balik kembali ke tamu itu.
"Tenang kan kalau dipernikahan kan banyak yang doain, siapa tahu doanya kembali ke anda," ujar Ayu Dewi.
Luna Maya menjelaskan sedari dulu sudah banyak orang yang mendoakan dirinya.
Namun doa-doa tersebut belum ada yang menjadi kenyataan.
"Dari dulu saya udah banyak banget yang doain, tapi enggak tercapai," terang Luna Maya.
Mendengar pernyataan Luna Maya, Ayu Dewi terlihat sedih. Ia kembali berusaha menghibur rekannya itu.
"Ya engga apa-apa berarti emang belum," ucap Ayu Dewi.
"Jangan menyerah untuk berdoa," tambah Ayu Dewi masih menyemangati Luna Maya.(*)