Laporan wartawan IDEA, Rebiyyah
IDEAonline -Jika IDEA Lovers adalah pecinta kelinci, kamu pasti akan suka dengan tampilan interior restoran ini.
Memiliki tampilan interior yang didominasi dengan elemen-elemen hewan berbulu dengan telinga tegak ini, Avec Moi Restaurant hadir di tengah-tengah kota Jakarta.
Terletak di Jalan Teluk Betung, Kota Jakarta Pusat, restoran Prancis ini mudahdikenali dan ditemukan.
Dari luar,restoran ini mudah dikenali dengan tampilan fasad hitam dan logo kelinci cukup besar beserta tulisan Avec Moidi bawahnya.
Memasuki restoran, IDEA Lovers akan melihat ruangan-ruangan tanpa sekat yang tegas.
Tampilan ruang yang berbeda adalah salah satu cara membentuk sekat-sekat antar ruang dalam restoran tersebut.
Baca Juga : Membanggakan, Ini Inpirasi 3 Fasad Modern Karya Arsitek Lokal yang Bisa Buat Kamu Jatuh Cinta!
Romano, co-founder sekaligus chef Avei Moi Restaurant, mengatakan bahwa setiap ruang memiliki desain yang berbeda, dengan peruntukkan yang berbeda pula.
Misalnya, ruang pertama yang paling dekat dengan pintu masuk, adalah ruangan semi-private.
Dihiasi dengan kursi-kursi kelinci dan karya seni yang juga bertema kelinci, ruangan ini biasanya diperuntukan bagi pelanggan yang datang dalam grup kecil.