Baca Juga : Manfaatkan Kembali Sampah, Titik Kumpul Flexible Plastics di Jakarta Diresmikan
Pada Kamis (28/02/2019) pukul 12:00, terdapat pemutakhiran data mengenai jumlah korban jiwa dan dampak kerusakanyang dirilis Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
Baca Juga : Antisipasi Gempa, Kota Mataram Gunakan Aplikasi Teknologi
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho juga melalui akun Twitternya menggunggah data tersebut.
Berdasarkan data tersebut,48 orang luka-luka dan 343 unit rumah rusak akibat guncangan gempa 5,6 SR di Solok Selatan.
Dari jumlah 48 orang yang mengalami luka-luka dan 343 unit rumah yang rusak, masing-masing tersebar di empat desa berbeda yang terdampak gempa.
Di Desa Ranah Pantai Cermin, terdapat dua orang mengalami luka-luka dan 30 unit rumah rusak ringan.
Di Desa Talunan Maju, terdapat 23 orang luka-luka dan 30 unit rumah rusak dengan rincian 7 rumah rusak berat dan 23 rumah rusak sedang.
Selain itu, terdapat masing-masing satu fasilitas peribadatan dan fasilitas kesehatan yang juga rusak.
Baca Juga : Akibat Gempa, Ini Dia 5 Jenis Rumah yang Akan di Bangun untuk Korban Lombok