Selain dinding dan struktur yang terbuat dari "kristal-kristal" asin, sebagian mebel terutama meja, kursi dan tempat tidurnya juga terbuat dari sekitar 10.500 ton garam.
Hal tak biasa lainnya adalah, hidangan yang disajikan restora di dalamnya adalah ayam masak garam!
Tentu bukan tanpa alasan jika hotel ini bermaterialkan garam.
Lokasinya saja berada di tepi Salar de Uyuni yang merupakan gurun garam terbesar di dunia.
Jika dilihat dari agkasa, Anda bisa melihat dataran seluas 4.000 mil persegi yang tandus, asin berkerak, dan menyerupai gletser bersalju.
Salar de Uyuni diperkirakan pernah menjadi danau prasejarah yang kering, atau, menurut legenda setempat, merupakan danau air mata seorang ibu yang berduka.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Istimewa, Hotel Ini Dibangun dari 10.500 Ton Garam!