Follow Us

2,8 Juta Orang Meninggal Per Tahun karena Polusi, Hadirkan Udara Murni Sesegar Hutan Pegunungan di Rumah, Ini Caranya!

Dok Grid - Rabu, 29 Mei 2019 | 15:00
Polusi udara di dalam rumah lebih besar dari di luar rumah, solusinya dengan penjernih udara.
SHARP Indonesia

Polusi udara di dalam rumah lebih besar dari di luar rumah, solusinya dengan penjernih udara.

Oleh Sharp Electronics Indonesia peranti ini dihadirkan dengan nama Intelligent Air Purifier with AioT Function, FP-J80Y-H.

Berbeda dengan air conditioning (AC) yang memiliki fungsi mendinginkan udara dalam ruang, penjernih udara atau air purifier adalah sebuah perangkat yang mampu memurnikan udara serta efektif menyingkirkan bau, bakteri, dan virus yang berkeliaran di dalam ruangan.

Dengan teknologi Plasmacluster dalam penjernih udara ini, kamu dan keluargamu pun akan terbebas dari alergi dan menghirup udara yang lebih sehat seperti di pegunungan.

Teknologi plasmacluster menyingkirkan bakteri, virus, dan bau hewan piaraan, rokok, dan bau lainnya.
SHARP Indonesia

Teknologi plasmacluster menyingkirkan bakteri, virus, dan bau hewan piaraan, rokok, dan bau lainnya.

Ini Cara Kerjanya

1. Plasmacluster Spot Mode-nya, melepaskan ion plasmacluster positif dan negatif dengan tingkat konsentrasi yang tinggi.

Ion-ion ini berguna untuk menonaktifkan virus, bakteri, jamur, penyebab alergi, serta menangkap debu dan bau yang bertebaran di udara.

2. Air Purifier dilengkapi dengan efek Coanda Airflow yang unik dari Sharp, yaitu mengantarkan udara dari sudut kemiringan 20°, sehingga efektif menjangkau ke seluruh penjuru ruangan, sehingga lebih cepat dan efektif dalam mengisap debu di dalam ruangan.

3. 3 langkah filtrasi. a. Saringan pertama (Pre Filter) yang dapat dicuci, menangkap partikel debu sampai lebih dari 240 mikron.

b. Saringan kedua, (Deodorizing Filter) filter penghilang bau yang menyerap bau rokok, bau hewan piaraan, dan banyak bau rumah tangga lainnya.

c. Saringan ketiga, (HEPA Filter) merupakan filter elektrostatik yang menangkap 99,97% partikel mikroskopis (sekecil 0,3 mikron) di udara.

Teknologi ini juga dapat menormalkan kelembapan udara dan menciptakan kelembapan yang nyaman bagi tempat tinggal sehingga menjaga kulit tetap lembap dan sehat.

Editor : iDEA

Baca Lainnya

Latest