Laporan Tabloid Rumah Edisi360
IDEAonline -Saat pertama kali menyalakan kompor, api tidak menyala sehingga kenop pemantik harus diputar beberapa kali hingga bisa menyala.
Banyak yang bilang kalau selang gas kendur. Apakah bisa diperbaiki?
Sambungan selang yang kendur bukan penyebab kompor sulit menyala.
Kendurnya selang gas justru akan mengakibatkan bahaya yang lebih fatal yaitu kebocoran gas.
Lakukan pengecekan rutin sambungan selang gas dan regulator, ganti selang gas bila mulai getas atau permukaannya sudah retak.
Umumnya kompor susah menyala disebabkan oleh beberapa hal.
Pertama, bila terjadinya setelah penggantian tabung gas maka penyebabnya adalah pemantik atau nozzle pada kompor kotor akibat terkena kotoran, minyak atau sisa makanan.
Solusinya adalah dengan membersihkan bagian yang terkena kotoran tersebut dengan sikat atau kawat.
Baca Juga: Dapur Ngebul Saat Lebaran Pastikan Aman, Ini Cara Pilih Kompor Gas