IDEAOnline-Tinggal di Indonesia patut disyukuri, matahari bersinar dari pagi hingga sore hari, tak hanya cukup, bahkan berlimpah.
Sudah seharusnya,dimanfaatkan dan dibawa ke dalam rumah.
Sumber cahaya alami semestinya menjadi faktor utama saat menyusun dan menata ruang.
Baca Juga: Radiasi Merusak dan Bikin Tak Nyaman, Tilik Sudut Ideal untuk Letakan Jendela Menurut Ahli
Namun, membawa cahaya ini ke dalam rumah harus dilakukan dengan hati-hati.
Sebagai penerang alami, sifat penerangan yang diberikan oleh matahari adalah penyinaran merata dan terus menerus.
Sinar matahari tak hanya membawa cahaya namun juga panas yang bisa menaikkan suhu ruang dan menimbulkan silau.
Cahaya alami ini juga mengandung ultraviolet yang apabila berlebihan sangat berbahaya bagi manusia.
Baca Juga: Lahan yang Terbatas Serta Arah Hadap Rumah yang Salah, Ini Trik Cerdas Renovasinya
Panas yang ditimbulkan oleh radiasi matahari dapat merusak dan menimbulkan rasa tak nyaman.