Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Akan Miliki Taman Melayang, Ini Arsitek yang Akan Diutus Raffi Ahmad untuk Tangani Rumah Barunya yang Super Mewah!

Silvia Pristianita - Selasa, 30 Juli 2019 | 18:00
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bangun Rumah Baru, Ini Desainnya yang ‘SUPER MEWAH’
Tangkap Layar Instagram/raffinagita1717

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bangun Rumah Baru, Ini Desainnya yang ‘SUPER MEWAH’

IDEAonline- Siapa yang tidak kenal dengan pasangan selebriti yang satu ini, sudah hampir lima tahun menikah, hubungan rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina selalu diidamkan oleh banyak orang.

Sekarang keduanya sedang melakukan persiapan untuk membangun rumah baru idaman mereka. Hal tersebut diungkap Raffi melalui Youtube milikinya ‘Rans Entertainment’.

Baca Juga: Bikin Sanctuary di Kamar Tidur dan Kamar Mandi, Manjakan Diri di Sini!

Tampak Depan Desain Rumah Baru Raffi Ahmad

Tampak Depan Desain Rumah Baru Raffi Ahmad

Raffi juga memiliki rencana untuk membuat taman melayang ataurooftop garden di bagian atas dari rumah barunya tersebut, “Tapi nanti aku pengen bikin atasnya jadi kayak ada rooftop gardennya guys,” kata Raffi di vlog Youtube miliknya (29/07/2019).

Tampak Samping Desain Rumah Baru Raffi Ahmad

Tampak Samping Desain Rumah Baru Raffi Ahmad

Raffi Ahmad pun mengungkap beberapa foto desain dari rumah barunya hasil desain dari Revano Satria yang merupakan arsitek lulusan Universitas Katholik Parahyangan dengan karyanya ‘School of Art’.

Baca Juga: Menurut Ahli, Ini Dia Standar Furnitur di Ruang Kerja! 'Tinggi Meja Harus 72,5 Cm

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bangun Rumah Baru, Ini Desainnya yang ‘SUPER MEWAH’

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bangun Rumah Baru, Ini Desainnya yang ‘SUPER MEWAH’

Revano juga sempat mendesain rumah ‘Mantan’ pasangan selebriti yang sempat mengagetkan masyarakat Indonesia, Gading Marten dan Gisella Anastasia yang terletak di daerah Rempoa.

Raffi juga mengungkap bahwa salah satu rekan artisnya Luna Maya yang sedang melakukan proyek desain rumah milikinya di Bali dengan jasa Revano Satria.

Baca Juga: Mau Buat Jalan Setapak di Taman? Simak 4 Hal Wajib Tahu Berikut Ini

Karena sudah banyak hasil karya Revano, Raffi pun tidak ragu untuk mempercayakan desain rumah baru impiannya tersebut pada Revano.

Detail Desain Balkon Rumah Baru Raffi Ahmad

Detail Desain Balkon Rumah Baru Raffi Ahmad

Rencananya Raffi akan merenovasi dua rumah miliknya untuk rumah baru yang sudah di idamkan oleh ia dan juga Nagita.

Desain dari rumah baru Raffi sendiri identik dengan gaya hunian Eropa yang terlihat megah dengan jendela-jendela khas yang besar di sekelilingnya.

Baca Juga: Simak Begini Cara Buat Rumah Nyaman Tanpa Biaya, Ternyata Mudah!

Raffi pun meminta doa agar sekiranya pada Agustus atau September tahun ini, ia sudah dapat memulai pembangunan rumah barunya tersebut.

Idea Lovers, Jadi makin penasaran bagaimana rumah baru Raffi dan Nagita saat sudah jadi nanti ya.

(*)

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

slide 4 to 6 of 14

Latest

Popular

Tag Popular