Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Identik dengan 'Me Time' hingga Ruangan Mungil, Tilik Uniknya Karakter Desain Interior Terkini

Silvia Pristianita - Selasa, 06 Agustus 2019 | 19:00
Inspirasi hunian aksen pink
Decorilla

Inspirasi hunian aksen pink

Laporan Majalah IDEA Edisi 185

IDEAonline-Desain sejatinya memberikan jawaban terhadap kebutuhan pengguna bangunan.

Baca Juga: Ustadz Solmed sempat Menikah 2 Kali, Kini Miliki Bisnis Penginapan hingga Berdakwah, Tilik Rumah Rp24 Miliar Hasil Kerja Kerasnya

Kebutuhan inilah yang terus bergerak seiring perubahan gaya hidup yang sesuai tuntutan zaman.

Berdasarkan pengamatan kami dan pendapat para arsitek dan desainer, saat ini, para pemilik rumah mempunyai beberapa tuntutan yang hampir serupa terhadap bangunan huniannya.

Minimnya lahan masih menjadi isu yang penting. Tinggal di rumah berukuran kecil tidak bisa dihindari.

Mau tak mau, para desainer dan pemilik rumah harus pintar mengatur ruang dan menerapkan gaya hidup yang sesuai.

Baca Juga: 10 Inspirasi Teras Kekinian yang Menceritakan Karakter Pemiliknya

Ini termasuk memanfaatkan teknologi terkini dan memasukkan fungsi tambahan ke dalam rumah, seperti area kerja.

Kesibukan di luar membuat para pemilik rumah ini merindukan tempat ternyaman untuk menghabiskan waktu berkualitas dengan orang-orang terkasih.

Desain rumah lantas dibuat sangat personal sesuai karakter penghuninya.

Tanaman dan unsur kayu pun dihadirkan dalam porsi lebih banyak untuk mendapatkan kenyamanan karena terhubung kembali dengan alam.

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular