IDEAonline- Terletak di dalam jalan perumahan padat di Tokyo, hunian compact ini terdiri dari lima ruangan yang terbagi secara horizontal.
Luas daerah yang sempit memang menjadi permasalahan di zaman sekarang ini. Tetapi tentu tidak membatasi Wiel Arets Architects dan tim lainnya berkarya.
Baca Juga: Apartemen Terasa Sempit? Hal Ini Dapat Membuatnya Lebih Luas
Rumah dengan luas tanah 136 m2 tersebut dihubungkan dengan tangga melingkar yang sempit.
Rumah dengan bentuk yang sangat unik tersebut terdiri dari dua lapisan kaca.
Kaca pertama merupakan kaca yang benar-benar transparan, dan kaca lainnya merupakan kaca es yang sedikit buram digunakan untuk memberi sentuhan pada fasad rumah.
Kedua lapisan kaca tersebut dapat di geser sesuai dengan jalur yang sudah tersedia.
Baca Juga: Apartemen Terasa Sempit? Hal Ini Dapat Membuatnya Lebih Luas
Di lantai dasar, pintu masuk utama juga dibuka dengan cara menggesernya.