“Internet telah mengubah banyak hal, dan pada komunikasi telah mengubah ekosistem komunikasi publik. Dengan ini perusahaan, institusi, organisasi, kelompok, keluarga dan invididu harus beradaptasi dengan memulai eksistensi mereka, dan mewujudkan diri sebagai penghasil konten” kata Dr. Ir. Firman Kurniawan Sujono, M.Si.
Acara kemarin dihadiri oleh banyak profesional penggiat hubungan masyarakat dari lembaga pemerintah dan organisasi masyarakat sipil.
“Dengan kemajuan teknologi dan internet membuat informasi dari seluruh dunia menajdi terhubung, kita merasa kita sudah banyak tahu segala hal, pada kenyataannya tidak.
Baca Juga: Rumah Mewah Siti Nurhaliza Setelah 13 Tahun Nikahi Datuk Beranak 4
Hal ini juga membawa ketidakpastian dalam dunia informasi, maka dari itu Public Relations semakin dibutuhkan.
PR kini harus mejadi kreator, konseptor, mediator, dan problem solver pada saat yg bersamaan” kata Benny S Butarbutar dari Asosiasi Hubungan Masyarakat (Perhumas).
(*)