Bertemunya Biru Laut dan Biru Langit
Biru adalah warna yang melambangkan ketenangan yang sempurna.
Warna ini mempunyai kesan yang menyejukkan serta mampu memperlambat denyut nadi dan tarikan nafas. Warna ini juga tampak menenangkan yang efeknya dapat memunculkan nuansa yang penuh kedamaian serta membuat penghuninya merasa tentram.
Sama dengan warna hijau, warna biru dapat berdiri sendiri atau dipadupadankan dengan warna lain.
Warna biru juga sebaiknya tidak tampil dalam satu warna,
Kamu dapat memilih warna biru laut dan biru langit dalam satu sentuhan ruang keluarga.
Jika kamu pintar memilih gradasinya, kamu dapat menggunakan banyak warna biru.
Tetapi, jika kamu merasa takut kebanyakan warna, bahkan menghilangkan esensi rasa rileks, dua gradasi juga sudah cukup membuat ruang keluarga tampil rileks dan santai.
Untuk padupadannya, warna biru lebih cocok dikawinkan dengan warna putih atau abu-abu.
Baca Juga: Biru Tak Selalu untuk Lelaki, Warna Kamar Ini Wakili 6 Karakter Anak