IDEAOnline- Menyandang berbagai fungsi, dari tempat santai sampai menerima tamu, teras selayaknya ditata lebih seksama.
Apa yang terbayang ketika mendengar kata teras? Ada yang menggambarkan teras sebagai tempat bersantai menghabiskan sore.
Baca Juga: Ini Cara Akali Teras yang Kotor Karena Hujan dan Panas Saat Kemarau
Mungkin ada yang membayangkan teras sekadar tempat melepas sepatu sebelum akhirnya masuk rumah.
Tak sedikit pula yang membayangkan saat terakhir kali teras digunakan, yaitu saat menerima petugas RT datang meminta iuran warga.
Begitu banyak fungsi berbeda yang dapat ditampung sebuah area yang ukurannya tak seberapa ini.
Area Perantara
Dari segi fisik bangunan, teras dibuat sebagai penanda pintu masuk rumah.
Pintu utama mendapat perlakuan berbeda berupa area yang level lantainya ditinggikan sedikit.