Berkat pencahayaan yang redup dan temaram, kesanhomey berhasil didapat.
Berbanding terbalik dengan sisi kiri, sisi kanan bangunan yang bergaya modern justru menunjukkan kesan dingin.
Desain industrial yang didominasi dinding gipsum berwarna abu-abu membuat bangunan tampak kokoh.
Tak hanya itu, kesan industrial juga didapat dari lantai pelur retak serta railing tangga yang mayoritas menggunakan pipa.
Untungnya, pernak-pernik bergaya retro pop-art berwarna-warni cerah berhasil mengimbangi kekakuan desain industrial ini.
Beda Lantai, Beda Konsep Menurut Putra, yang membuat Milan Pizzeria Café berbeda dengan kafe-kafe lainnya adalah konsep yang berbeda pada tiap lantainya.
Masing-masing lantai di kafe berlantai 3 ini memiliki peruntukan yang berbeda.
Area lantai pertama lebih dikhususkan pada aktivitas keluarga.
Bagian luar di lantai pertama memiliki kursi berkonsep ayunan sehingga suasana lebih santai.
Baca Juga: Ada 2.500 Rayap di Dunia, Berapa di Indonesia? Ini Cara Mengenali!