Follow Us

Stok Makanan Habis karena Kulkas Ikutan Terendam Banjir? Jangan Khawatir, Ini Solusinya!

Maulina Kadiranti - Senin, 20 Januari 2020 | 16:00
Stok Makanan Habis karena Kulkas Ikutan Terendam Banjir? Jangan Khawatir, Ini Solusinya!
consumerreports.org

Stok Makanan Habis karena Kulkas Ikutan Terendam Banjir? Jangan Khawatir, Ini Solusinya!

IDEAonline - Memasuki akhir bulan Januari Jakarta 2020, warga Jakarta masih dihantui perasaan cemas karena potensi luapan air besar akibat curah hujan tinggi dan banjir kiriman dari dataran tinggi seperti Bogor.

Hujan besar mengakibatkan beberapa wilayah ibu kota tergenang air.

Perabotan rumah tangga seperti pendingin ruangan, kulkas, atau oven, bisa terendam air hingga rusak.

Baca Juga: 40% Berada di Bawah Permukaan Laut, 10 Tahun ke Depan Ahli Prediksi Jakarta Akan Lenyap Tinggal Nama

Di tengah kondisi banjir, apa yang harus kita lakukan untuk menyelamatkan stok makanan?

Dilansir dari kompas.com, Situs Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (Food and Drug Administration) menyebutkan beberapa langkah yang bisa kamu ikuti:

1. Jangan konsumsi makanan apapun yang terkontak dengan air banjir.

2. Buang makanan dan minuman apapun yang tidak berada dalam kemasan tahan air (waterproof), sebab kemungkinan air banjir akan masuk.

Wadah makanan yang tahan air antara lain yang tidak rusak, berada dalam kaleng logam dan berada dalam kemasan fleksibel, seperti kantong makanan laut.

3. Buang juga jus, susu atau susu formula bayi yang ada dalam kotak kemasan dan makanan rumahan kalengan jika terkena kontak air banjir.

Baca Juga: Berkat Renovasi, Rumah yang Dulunya Kantor Ini Ciamik dengan Gaya Natural Unfinished! Luasnya 185 Meter

Sebab, kemasan-kemasan tersebut tidak akan bisa dibersihkan secara efektif.

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest