IDEAonline-Punya hunian mungil bukan berarti berkutat dengan keterbatasan dan kehilangan kenyamanan.
Merasa sedih atau mungkin menyesal hanya bisa punya rumah (berukuran) kecil/mungil?
Memiliki hunian mungil bukan sesuatu yang membikin malu dan disesali.
Banyak orang saat ini, utamanya di kota-kota besar, tinggal di hunian-hunian berukuran kecil seperti town house, apartemen, rusun, rusunawa, rumah kontrakan, rumah kost, dsb.
Jika di Indonesia kecenderungan orang lebih memilih tinggal di rumah mungil, baru sekarang-sekarang ini muncul, ternyata tidak demikian di dunia barat.
Fenomena masyarakat lebih menyukai tinggal di rumah berukuran kecil, sudah jadi tren di Amerika maupun Australia sejak dulu.
Di Asia, seperti Jepang dan Hongkong pun konsep ini makin booming.
Ini merupakan fenomena dunia.
Semua menghadapi.