Saat ada anggota keluarga datang, pintu kaca dapat dibuka lebar-lebar.
Teras pun dapat dimanfaatkan.
Pintu kaca yang memberi akses pemandangan langsung ke halaman dan jalan membuat ruangan terlihat lebih lebar dan panjang.
Foyer langsung menyatu dengan ruang keluarga, memberi area tambahan pada ruang keluarga untuk beraktivitas.
Pajangan yang tidak dapat ditempatkan di ruang keluarga, bisa diletakkan di sini.
Baca Juga: Tips Dapur Terang Bercahaya dengan Gunakan Material Granit
Minim Furnitur
Gunakan furnitur secukupnya.
Pilih yang benar-benar fungsional.
Jumlah furnitur yang minim tidak akan membuat ruangan terlihat sumpek.
Ini juga meminimalkan risiko berantakan mengingat ruang keluarga adalah pusat kegiatan di rumah.