Tukul menunjukkan kamar yang disewakan dengan harga Rp 2 juta sebulan.
Kamar tersebut ternyata dibagi menjadi beberapa ruangan, mulai dari ruang tamu, ruang tidur, kamar mandi, hingga tempat menjemur baju.
Kamar tersebut juga dilengkapi penyejuk udara atau AC.
Menurut Tukul, ide usaha sewa kamar kos ini muncul dari mendiang istri, Susiana.
"Ini ide almarhum, saya tinggal mem-follow saja. Makanya kalau istri kamu punya kesenangan apa di-back up terus, di-follow," ujar Tukul.
Meski Susi telah tiada, Tukul dan anak-anaknya berjanji akan terus mengembangkan usaha persewaan kamar kos ini.
Itu dia IDEA lovers, gimana menurut IDEA lovers?
(*)