Menyimpan di Bank
Salah satu solusi yang tepat untuk menyimpan barang berharga tetap aman dan terjamin adalah dengan menggunakan jasa bank.
Lembaga yang juga menjadi tempat menyimpan uang masyarakat ini, umumnya memiliki layanan fasilitas tempat penyimpanan khusus, yang biasa disebut safe deposit box atau kotak deposit.
Kotak ini adalah fasilitas yang ditawarkan oleh bank untuk menyimpan barang-barang berharga.
Tingkat keamanan yang disediakan pihak bank dalam menjaga barang berharga ini relatif tinggi karena berkaitan dengan kepercayaan dari para penyewanya.
Sistem kamera pengawas serta lemari baja menjadi salah satu komponen pengamanannya.
Tak hanya keamanan saja yang diberikan oleh bank.
Kerahasiaan akan barang yang disimpan di dalam kotak deposit juga menjadi fasilitas.
Pihak bank umumnya menjamin kerahasiaan dengan maksud agar penyewa kotak deposit mendapatkan privasi seperti jika menyimpan barang-barang berharga tersebut di rumahnya sendiri.
Baca Juga: Engga Zaman Simpan Koleksi di Peti, Ini Peran Open Storage Menurut Desainer
Biaya Jaminan