IDEAOnline-Menggilai kucing untuk diperlihara di rumah?
Kamu tdak sendirian. Banyak temannya!
Kucing dikenal sebagai hewan yang lucu.
Tingkah lakunya bisa jadi obat stres pemiliknya.
Meski kadang tingkahnya juga engga lucu ketika mulai suka merusak barang-barang di rumah.
Tapi tetap saja, kecintaan kita pada mereka membuat kita rela jika harus menerima risikonya.
Namun, risiko satu ini mungkin tidak bisa kamu terima , jika kejadiannya menimpa kamu.
Setelah beberapa waktu lalu dikabarkan ada harimau terinfeksi Covid-19, baru-baru ini diberitakan 2 kucing mengalami hal yang sama.
Kok bisa, sejak merebaknya virus corona diinformasikan berkali-kali, bahwa virus ini tak bisa menulari dan ditularkan kepada dan oleh hewan peliharaan, termasuk kucing atau anjing, serta hewan lainnya.
Namun, faktanya kabar dari New York ini beredar.
Baca Juga: Miliki Kucing Peliharaan? Ketahui Cara Hindari Toksoplasmosis di Rumah karena Kucing Kesayangan!