Meski bukan sebagai material utama, pemakaian kaca akan terlihat mencolok seperti pada kamar ini.
Kaca setinggi kurang lebih 2 m dengan lebar 20 cm terlihat sebagai bingkaipadded headboard(headboardempuk dari bahan kain) yang merupakan inti dariheadboardini.
Kaca ini terlihat mencolok bukan karena dimensinya saja, tetapi karena motif yang ada di permukaan kaca. Di atas permukaan diberi dekorasi berupasandblastbermotif sulur daun dan bunga.
Warna kacanya cokelat, diselaraskan dengan warnawallpaperyang menempel pada dinding di belakangheadboard.
Headboarddi kamar tidur ini dipasang 5 cm di depan dinding. Tujuannya supaya celah yang terbentuk di antara panelheadboarddan dinding bisa dipasang lampu.
Penempatan lampu ini bertujuan sebagai penegas keberadaanheadboardsehingga karakternya lebih terlihat menarik.
Artikel ini tayang diTabloid RUMAH edisi 202
#BerbagiIDEA #Berbagicerita #BisadariRumah #GridNetwork
(*)