IDEAonline –Selain membuat rumah terasa lega, cermin pada rumah mungil ini juga dimanfaatkan sebagai elemen dekorasi rumah.
Penggunaan cermin dan aplikasi warna putih merupakan dua cara yang tepat untuk membuat rumah mungil tampak lebih luas.
Cara inilah yang dilakukan oleh pemilik rumah di rumah ini. Menyadari luas huniannya terbatas, pemilik rumah menyisipkan cermin di setiap ruang.
Namun, cermin tersebut tidak diletakkan begitu saja.
Agar tak tampak monoton, bentuk cermin di setiap ruang sengaja dibedakan, mulai dari prisma, oval, sampai segienam menyerupai rumah lebah.
Cermin pun memiliki fungsi ganda: tak hanya memperluas, tapi juga memperindah ruangan.
Kesan luas dan lapang rupanya juga dihadirkanlewat permainan cahaya alami yang masuk dari berbagai sudut ruang.