Follow Us

Desain Mezanin untuk Tambahan Ruang, Tangganya Simpel Melayang

Johanna Erly Widyartanti - Sabtu, 04 Juli 2020 | 15:38
Mezanian menciptakan ruang tidur tambahan.

Mezanian menciptakan ruang tidur tambahan.

IDEAOnline-Selain mudah dibuat dan fungsional, keberadaan mezanin juga dapat menambah estetika ruang.

Perkembangan kebutuhan ruang merupakan salah satu alasan penambahan mezanin pada suatu bangunan.

Anak-anak yang tumbuh besar sehingga memerlukan kamar tidur misalnya, atau perlunya ruang belajar dan ruang kerja yang terpisah.

Bila ketinggian rumah memadai maka rencana penambahan ruang secara vertikal memungkinkan dilakukan.

Mezanin adalah lantai tambahan yang berada di antara 2 lantai atau antara lantai dengan atap.

Biasanya menjadi alternatif penambahan ruang secara vertikal yang disebabkan karena keterbatasan ruang horizontal pada rumah.

Mezanin dibuat sebagai tambahan dari lantai yang sudah ada sebelumnya.

Karena sifatnya tambahan yang “ditempelkan” , maka mezanin tidak termasuk dalam hitungan lantai pada sebuah bangunan.

Lantai tambahan ini biasanya dibuat dari konstruksi kayu, baja, atau material yang sama dengan lantai lainnya.

Saat ini beberapa industri material juga telah menyediakan panel lantai siap pakai dengan cara prefab atau sudah dibuat di pabrik, sehingga memudahkan saat memasangnya.

Baca Juga: Tak Melulu Dak Beton, Rangka Mezanin juga dapat Dibuat dari Kayu atau Baja Ringan lho!

Editor : Maulina Kadiranti

Latest