Ukurannya tidak terlalu besar dan isinya pipa vertikal untuk jalur air bersih, air kotor, maupun kotoran.
Kebocoran pipa bisa dilihat dan diperbaiki melalui shaft ini.
Itulah sebabnya shaft harus diberi lubang yang cukup untuk sarana pengecekan dan perbaikan pipa yang rusak.
Perbedaan warna sesuai fungsi pipa juga akan memudahkan perbaikan jalur pipa yang rusak.
Kemiringan Pipa
Pipa air tanpa kotoran yang dipasang horizontal harus dibuat dengan kemiringan 2%, maksudnya setiap panjang pipa 100 cm maka pipa diturunkan 2 cm.
Jika tingkat kemiringan terlalu kecil maka air akan “berbalik arah” ke dalam pipa dan memenuhi sambungan yang bisa menjadi penyebab kebocoran.
Baca Juga: Fatal! Bongkar Pipa Saluran Air Setelah Rumah Jadi, Siasati dari Awal dengan 7 Hal Penting Ini