IDEAOnline-Keindahan dan kenyamanan sofa sangat ditentukan dari upholstery-nya atau bahan pelapisnya.
Ada dua jenis upholstery yang secara umum dibedakan sebagai fabric dan kulit.
Selain kenyamanan, perbedaan pada pelapis sofa ini akan memberi karakter khusus pada ruang.
Berikut jenis dan karakternya.
1. Chenile
Merupakan Polyester daya tahan tinggi, mudah terlipat, daya serap airnya rendah, dan mudah menyerap minyak.
Berkarakter modern cocok untuk desain arsitektur modern, bahan agak tebal dengan pilihan tekstur halus maupun kasar, tidak tahan air dan jika terkena noda sulit dibersihkan.
Baca Juga: Sofa Usang dan Rusak? Reparasi Saja Biar Lebih Hemat, Ini Perkiraaan Biayanya
2. Nilon
Bahan akrilik tahan lama, enteng, dan lembut, cepat kering jika kena air, tahan terhadap sinar matahari.