Follow Us

Merancang Bentuk dan Aksesori yang Tepat untuk Kamar Anak Berkebutuhan Khusus

Johanna Erly Widyartanti - Selasa, 21 Juli 2020 | 16:00
Ilustrasi-Permainan bentuk menyusun huruf pada kamar anak.
Yannis Rudolf Pratasik/IDEA

Ilustrasi-Permainan bentuk menyusun huruf pada kamar anak.

Selain soal bentuk, anak-anak berkebutuhan khusus, terutama penyandang autis, memiliki permasalahan komunikasi yang sulit diatasi.

Untuk itu, penambahan aksesori yang dapat menjadi alat bantu berbincang dengan orang awam, bisa menjadi sebuah terapi yang tak hanya berguna secara fisik, tetapi juga membantu dari sisi psikologis.

Hal yang boleh dilakukan dalam pemilihan aksesori yaitu memberi simbol atau aksesori yang berkaitan pada setiap area kegiatan.

Misalnya, pada area makan diberikan tanda bergambar sendok garpu, di mana sebelumnya sang anak telah diperkenalkan dengan simbol tersebut terlebih dahulu.

Hal yang tidak boleh dilakukan dalam memilih aksesori adalah menggunakan aksesori interior yang terlampau rumit dan tidak memiliki fungsi bagi sang anak sama sekali.

Baca Juga: Pesona Warna Pastel, Karakter dan Manfaatnya Juara Bikin Tenang!

#berbagiIDEA

Editor : iDEA

Latest