Follow Us

Makan di Resto All You Can Eat Jakarta saat Pandemi, Ini Protokolnya

Kontributor 01 - Minggu, 16 Agustus 2020 | 17:30
Ilustrasi sajian hidangan di resto all you can eat.
Kompas.com

Ilustrasi sajian hidangan di resto all you can eat.

“Terkecuali jika dia bisa menunjukkan satu alamat domisili, baru kita kasih. Tapi kalau dia enggak bisa nunjukkin itu, kita enggak kasih izin,” kata Raffi.

Pelanggan juga akan diperiksa suhu tubuhnya ketika akan masuk area restoran.

Jika suhunya sudah sesuai standar yang ditentukan, baru pelanggang dipersilahkan untuk masuk. Sebelum masuk pun pelanggan akan diberikan hand sanitizer.

“Selama di restoran kecuali ketika makan, masker harus dipakai untuk menjaga pelanggan yang lain,” ujar Raffi.

Baca Juga: Hotel Ini Gratiskan Biaya Menginap Seminggu untuk Korban PHK karena Covid-19

Ilustrasi sajian di resto all you can eat.
kompas.com

Ilustrasi sajian di resto all you can eat.

Sementara untuk sistem self service masak sendiri, hal itu kata Raffi, masih tetap berlaku. Pelanggan tetap memasak sendiri menggunakan alat masak yang sudah disediakan di meja.

Raffi memastikan baik Pochajjang maupun Kitamura sudah melakukan pembersihan dengan disinfektan secara menyeluruh. Semua alat masak sudah disterilisasi dengan baik.

2. Oh My Grill

Restoran buffet yang berlokasi di Kelapa Gading ini tidak banyak mengubah peraturan perihal dine-in di restoran.

Oh My Grill merupakan restoran dengan konsep AYCE.

Konsep ini tetap dipertahankan di era normal baru.

Source : Kompas

Editor : iDEA

Latest