Spider plant juga terkenal dengan nama lili paris.
Tanaman ini mampu melawan karbon monoksida, formaldehida, benzena yang berasal dari deterjen, cat, lilin furnitur, pengencer, dan hal-hal lainnya.
Untuk menanamnya kita cukup memotong salah satu daun dan meletakannya di pot berisi tanah.
Tanaman ini tidak membutuhkan sinar matahari langsung. Jadi, kita bisa melettakannya di dalam ruangan atau koridor.
Baca Juga: Tanaman dengan Karakter Ini Cocok Digunakan untuk Peneduh Carport
3. Lidah mertua
Lidah mertua berfungsi untuk menyaring formaldehyde, trichlorethylene, xylene, toluene, dan benzene dari udara.
Tanaman ini juga menyerap karbon dioksida dan melepaskan oksigen di malam hari.
Dengan menyimpannya di rumah, dkita bisa mendapatkan oksigen langsung.
4. Palem bambu
Palem bambu merupakan salah satu tanaman terbaik untuk menyaring benzena, formaldehyde, trichlorethylene, xylene, dan toluene.