Follow Us

Muncul di Film Hary Potter, Akar Tanaman Mandrake Mirip Manusia, Yuk Kenali

Kontributor - Kamis, 22 Oktober 2020 | 09:00

Beracun

Perlu diketahui, semua bagian tanaman Mandrake mengandung alkaloid tropane yang dikategorikan beracun.

Salah satu spesies Mandrake yang paling terkenal, Mandragora officinarum, telah lama dikenal dengan karakteristiknya yang beracun.

Di masa lampau, tanaman ini disebut digunakan sebagai narkotika dan afrodisiak.

Selain itu, mandrake juga diyakini memiliki kekuatan magis tertentu.

Pada kenyatannya, Mandrake termasuk tanaman medis yang dapat digunakan untuk menyembuhkan penyakit atau rasa sakit tertentu.

Penggunaan Mandrake yang sesuai disebut dapat memunculkan manfaat tertentu.

Namun, untuk saat ini, Mandrake sengaja ditanam untuk diolah dan dijadikan sebagai obat-obat herbal.

Sejarah mandrake Menurut tabib Yunani yang meneliti soal Mandrake, Dioscurides, tumbuhan ini telah ada dalam kisah peradaman manusia di zaman Romawi Kuno.

Saat itu, mereka menggunakan rebusan akar Mandrake sebagai obat bius.

Namun, jika terlalu banyak dikonsumsi, mandrake dapat menyebabkan kematian.

Dioscurides sendiri menjadi salah satu orang yang mendokumentasikan bentuk tumbuhan mandrake beserta kegunaannya untuk kesehatan.

Source : kompas

Editor : Maulina Kadiranti

Latest