Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Peduli Bumi, Ini 4 Cara Bikin Resapan Air Multifungsi di Rumah

Johanna Erly Widyartanti - Minggu, 20 Desember 2020 | 09:00
Gentong atau pasu berperan fungsional sebagai resapan air dan estetika taman.
IDEA

Gentong atau pasu berperan fungsional sebagai resapan air dan estetika taman.

Penyerapan air hujan dapat dilakukan dengan lubang biopori seperti ini.

Penyerapan air hujan dapat dilakukan dengan lubang biopori seperti ini.

Pada dasarnya metode resapan air ini ditujukan untuk mengatasi banjir dengan cara meningkatkan daya resap air pada tanah.

Berikut langkah pembuatannya.

  • Buat 5-10 lubang atau tergantung luasan lahan, berdiameter 10 cm dengan kedalaman ±100 cm atau tidak melebihi kedalaman muka air tanah.
  • Perkuat sekeliling lubang dengan semen selebar 2-3 cm dan tebal 2 cm.
  • Isi lubang dengan sampah organik seperti rontokan daun, sisa sayur, dan kulit buah secara teratur. Sampah organik berfungsi untuk menyokong kehidupan organism tanah, seperti cacing.
Diharapkan sampah dimakan oleh organisme tanah sehingga bisa melipatgandakan lubang biopori atau mempercepat resapan air ke dalam tanah secara horizontal.

4. Ciptakan area resapan air.

Jadikan halaman hunian kamu sebagai area resapan air.

Hindari menutupi halaman dan teras dengan semen seutuhnya, cukup tanami rumput atau komposisi hijauan.

Bila terlalu becek, kamu dapat menata batuan alam atau perpaduannya sehingga halaman nyaman dipijak namun tetap bisa meresapkan air ke dalam tanah.

Lambat laun, air yang tergenang dan tak dapat meresap ke dalam tanah dapat mengakibatkan banjir atau tempat bersarangnya sumber penyakit.

Baca Juga: Langkah Sederhana Hemat Air yang Bisa Dilakukan di Rumah saat MCK

#BerbagiIDEA

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular