Follow Us

Tak Sulit Merancang Taman, Ini 4 Langkah yang Bikin Hasilnya Memikat

Johanna Erly Widyartanti - Jumat, 29 Januari 2021 | 13:59
Ilustrasi taman dengan domonasi warna hijau dan pola kombinasi garis dan melengkung.
dok. images.landscapingnetwork.com

Ilustrasi taman dengan domonasi warna hijau dan pola kombinasi garis dan melengkung.

IDEAOnline-Merancang taman sama halnya dengan merancang interior ruangan.

Banyak elemen yang harus ditata agar tercipta sebuah tatanan yang indah dilihat.

Penataan elemen taman harus memenuhi kaidah keindahan dan desain.

Meski sama-sama merancang elemen, merancang sebuah taman sedikit berbeda karena salah satu elemen yang dipakai adalah tanaman.

Banyak orang berpendapat bahwa merancang taman susah.

Padahal, dengan memerhatikan kaidah-kaidah perencanaan taman, kamu pun bisa membuat taman sendiri tanpa harus susah-susah berkonsultasi dengan ahlinya.

Namun, sebelum menuangkan sebuah desain taman ke dalam sketsa kertas gambar, sebaiknya kamu mengidentifikasi terlebih dahulu kondisi lahan taman tersebut.

Identifikasi ini penting, sehingga kamu mudah dalam merancang taman.

Yang kamu perlu ideantifikasi adalah ukuran lahan, posisi, titik keran air, eksisting tanaman, konstruksi bangunan, kodisi dan kontur tanah.

Setelah mengidentifikasi, kamu lalu bisa merancang sebuah taman.

Saat membuat desain taman, kamu harus memerhatikan dasar-dasar perencanaan taman, seperti pemilihan jenis tanaman (meliputi ukuran dan karakter tanaman), warna taman (warna dominan yang hendak ditonjolkan), pola atau bentuk taman, dan proporsi antarelemen taman.

Editor : Maulina Kadiranti

Latest