Follow Us

Ini Alasannya, Seprai dan Sarung Bantal di Hotel Warnanya Putih

Kontributor 01 - Sabtu, 06 Februari 2021 | 19:00
Ilustrasi kamar hotel dengan seprai dan sarung bantal putih.
dok. Vasahotelsurabaya.com

Ilustrasi kamar hotel dengan seprai dan sarung bantal putih.

IDEAOnline-Suka mengamati hal ini?

Saat menginap di hotel, sarung bantal dan sprai umumnya berwarna putih.

Ya memang, hampir seluruh hotel memasang seprai, sarung bantal, dan selimut berwarna putih.

Ternyata, ada alasan penting di balik itu dan kamu juga bisa menerapkannya di rumah.

Dilansir dari Woman and Home, Jumat (8/1/2021), alasan pertama adalah warna putih sangat serbaguna.

Memiliki tempat tidur yang dilapisi seprai dan sarung bantal putih memungkinkan kamu untuk bisa bereksplorasi mendekor ruangan dengan warna-warni pilihan sesuai selera.

Joe Molloy, direktur pendiri Tielle Love Luxury, berkata, pihaknya selalu merekomendasikan seprai putih klasik daripada seprai berwarna lain karena tetap terlihat segar dan tidak pernah ketinggalan zaman.

"Seprai putih bekerja sangat baik di kamar tidur dengan paduan skema warna yang berani untuk melengkapi tampilan, tambahkan lapisan mewah seperti selimut atau karpet bulu palsu untuk tekstur dan kedalaman," kata Molloy.

Baca Juga: Kenali Beberapa Tipe Kasur Hotel, Jangan Salah saat Pesan Kamar Ya...

Ilustrasi kamar hotel dengan seprai dan sarung bantal putih.
Foto Liandro n. i. Siringoringo

Ilustrasi kamar hotel dengan seprai dan sarung bantal putih.

Namun demikian, yang terpenting adalah warna putih sangat menenangkan.

Source : kompas

Editor : Maulina Kadiranti

Latest