IDEAOnline-Kasus kebocoran pipa saluran air sangat sering terjadi.
Hal yang perlu diperhatikan untuk mencegah kondisi ini adalah sebagai berikut.
Gunakanlah produk pipa air berkualitas, baik kualitas materialnya maupun ketebalannya dan sesuai standar SNI (Standar Nasional Indonesia).
Jangan tergiur dengan harga pipa yang murah, karena selisih biaya tidak sebanding dengan biaya perbaikan di kemudian hari.
Pastikan pipa air disambung dengan benar dalam kondisi bersih dan kering pada saat pemasangan, terutama pada area sambungan dan belokan pipa.
Baca Juga: Air Purifier Perbaiki Kualitas Udara, Beda dengan Kipas Angin dan AC?
Gunakan jasa tukang pasang berpengalaman.
Ketidaktelitian dan kecerobohan pekerja bangunan dalam memasang pipa air akan menyebabkan kebocoran di kemudian hari.
Gambar instalasi air harus kamu miliki.