Baca Juga: Hadapi Pandemi, Coba Warna Pemberi Energi dan Percaya Diri untuk Kehidupan Lebih Baik Ini
Ilustrasi keramik warna kuning untuk dapur dan ruang makan.
Nah, sebelum menuangkan warna kuning ke dalam hunian, perhatikan beberapa tips berikut ini untuk padu padan warna kuning yang lebih menarik.
1. Memberikan Kesan Luas
Selain menghangatkan ruangan, warna kuning muda bisa memberi kesan bersih, cerah, dan lapang pada interior.
Jika ruangan kamu tidak tertalu luas, pilih warna kuning muda.
Sebab warna kuning tua yang gelap justru bisa membuat ruangan terasa sesak dan membawa perasaan tidak nyaman.
2. Menambah Selera Makan
Coba terapkan warna kuning di ruang makan.
Warna ini bisa membangkitkan mood dan selera makan. Bisa juga membawa nuansa kuning untuk mencerahkan dapur, pantri, atau kamar mandi.
Kamu juga bisa mengaplikasikan warna ini pada area foyer.
Kehangatan warna kuning memberi kesan ramah dan ceria yang membuat perasaan tamu lebih nyaman.