Tampilan simpel pada panel membuatnya mudah dioperasikan.
Panel utama mesin cuci ini hanya menampilkan tombol utama dan sejumlah informasi yang relevan, misalnya status pencucian atau notifikasi error.
2. Bisa Memilihkan Mode Pencucian sesuai Kebiasaan Pengguna
AI Pattern-nya akan mempelajari siklus dan pengaturan yang pernah dipilih lalu setelah 25 kali penggunaan akan otomatis memprioritaskannya untuk cepat diakses di panel kontrol.
Jadi, pengguna cukup tekan Start, tak perlu repot mengatur setting mesin cuci dari awal.
AI Pattern juga mampu merekomendasikan siklus tertentu berdasarkan pembelajaran terhadap siklus pencucian sebelumnya pada hari-hari tertentu dalam seminggu atau pada waktu tertentu.
Dikatakan Hendry Wijaya, Senior Product Marketing Manager Home Appliances, Samsung Electronics Indonesia, pegguna tak perlu lagi menghabiskan waktu untuk memilih mode dan berapa lama harus mencuci
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Coba Masukan Tisu Basah ke Dalam Mesin Cuci, Haislnya Enggak Main-Main!
Baca Juga: Jangan Anggap Sepele Posisi Kamar Mandi di Dalam Kamar Tidur, Ternyata Bahaya untuk Kesehatan!
3. Tanpa Air Panas
Inovasi pada Samsung Smart EcoBubble Washer mencampur air dan deterjen menjadi busa mikro sehingga lebih cepat menembus serat kain dan menghilangkan kotoran dengan mudah.