Follow Us

Tanpa Pusing-pusing, Ini Solusi Cuci Jemur Pakaian di Apartemen, Jangan di Balkon lagi Yah!

Maulina Kadiranti - Minggu, 02 Mei 2021 | 19:27
Tanpa Pusing-pusing, Ini Solusi Cuci Jemur Pakaian di Apartemen, Jangan di Balkon lagi Yah!
dok. i.ytimg.com

Tanpa Pusing-pusing, Ini Solusi Cuci Jemur Pakaian di Apartemen, Jangan di Balkon lagi Yah!

2. Di area servis.

Bagi apartemen yang memiliki area service yang cukup luas yang selain punya dapur, kamar mandi, kamar pembantu, masih terdapat ruang sisa, bisa memanfaatkannya sebagai area cuci dan jemur.

Mesin cuci pun bisa diletakkan di sini sekaligus jemuran dijemur di area servis ini.

Pada prinsipnya, yang membuat pakaian basah menjadi kering adalah adanya angin yang mengalir dan berhembus.

Baca Juga: Apa Itu Dishwasher? Inilah Pertimbangan Saat Ingin Membeli Mesin Cuci Piring 'Sultan'!

Baca Juga: Pengin Menata Apartemen seperti di Drakor? Bikin Mezanin Salah Satunya

Jadi, tak harus dijemur langsung di bawah sinar matahari, asal terkena hembusan angin pakaian bisa kering.

Untuk penghuni apartemen yang tinggal di lantai yang cukup tinggi, menjemur di balkon juga berisiko pakaian terbang karena hembusan angina kencang.

3. Manfaatkan jasa laundry.

Bagi yang tak mau ada mesin cuci di dalam unit dan tak mau repot harus mencuci sendiri, manfaatkan saja jasa laundry yang tersedia di apartemen.

Dalam menggunakan jasa ini, biasanya konsumen juga tidak perlu datang. Tinggal telpon, jasa laundry yang datang untuk mengambil baju-baju kotor.

Tak hanya pakaian, jasa laundry ini juga melayani pencucian barang-barang berat lain seperti bedcover, karpet, dll.

Editor : Maulina Kadiranti

Baca Lainnya

Latest