Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Bikin Rumah Minimalis Tampil Elegan dengan Granit Unpolish Warna Semen

Johanna Erly Widyartanti - Sabtu, 08 Mei 2021 | 15:00
Rumah minimalis bertambah elegan dengan lantai granit unpolish warna semen.
Furniterus

Rumah minimalis bertambah elegan dengan lantai granit unpolish warna semen.

IDEAOnline-Kesan adem sangat terasa oleh tampilan warna semen granit lantai dan dinding pada ruang.

Warna-warna muda (pucat) dengan permukaan yang unpolish (tak mengilap) yang dimiliki oleh granit pabrikan ini sangat cocok diaplikasikan pada desain rumah modern dan kontemporer.

Meski berjenis unpolish, jangan pernah takut bahwa granit buatan ini akan menyimpan debu dan kotoran.

Jenis tile ini memiliki pori-pori yang kecil.

Baca Juga: Ternyata Rumah Dekat Kuburan Tak Selalu Buruk, Ini yang Bisa Dilakukan Menurut Feng Shui

Baca Juga: Apa Bedanya Homogeneous Tile dengan Porcelain Tile? Cek di Sini!

Inovasi poduk dan teknologi yang dterapkan saat pembuatannya menghasilkan produk yang kuat dan karakter yang berkualitas.

Ilustrasi aplikasi granit unpolish warna semen di kamar mandi.

Ilustrasi aplikasi granit unpolish warna semen di kamar mandi.

Unpolish akan terlihat natural dan menciptakan atmosfer ruangan yang berkesan hangat namun tetap elegan dan sangat cocok diaplikasikan pada desain rumah yang modern dan kontemporer.

Baca Juga: Tinggal di Rumah dengan Dapur Mewah Bukan Main, Siapa Sangka Mantan Istri Mike Lewis Ini Rela Banting Stir Jadi Juragan Warteg

Baca Juga: Pesona Ubin Granit Tampilkan Kayu dan Batu “Imitasi” Tetap Alami

Jenis ini dapat membawa suasana eksterior ke dalam interior hunian. Suasana yang didapatkan pun lebih adem.

Namun ada anggapan unpolish akan menyulitkan/merepotkan penghuni dalam melakukan perawatan karena debu dan kotoran mudah tersimpan di dalamnya.

Solusinya adalah memilih jenis tile yang memiliki pori-pori kecil sehingga tak menyediakan celah untk masuknya debu dan kotoran.

#Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork

(*)

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular