Pada area fasad, dinding bata ber-finishing cat putih dipadukan dengan kayu solid.
Kayu yang digunakan adalah jenis kayu mamola yang tahan cuaca untuk rangka pergola dan jenis kayu kamper untuk kusen dan pintu.
Polikarbonat digunakan sebagai penutup pergola.
Pada area pagar, besi hollow berwarna hijau lumut dipadukan dengan batu paras untuk menghasilkan tampilan yang alami dan sejuk khas rumah modern tropis.
Mengoptimalkan Bukaan
Baca Juga: Coba Semprotkan Air Panas Selama 15 Menit, Ternyata Begini Cara Mencopot Wallpaper dengan Mudah!
Baca Juga: Manfaat Atap Hijau dalam Merespons Iklim Tropis, Bikin Atap Lebih Awet
Dalam renovasi ini, posisi ruangan tak banyak berubah. Namun lebih banyak bermain proporsi dan mengoptimalkan bukaan.
Hal ini diwujudkan lewat pemasangan jendela pada nyaris semua bidang dinding terluar, juga pada bidang dinding interior yang menghadap innercourt.
Terdapat nyaris 30 buah jendela di rumah ini dan semuanya dapat dibuka untuk mengalirkan udara dan cahaya ke dalam rumah serta menghalau sumpek.