Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Cuaca Tak Menentu, Lindungi Dinding Luar dan Pagar dengan Cat yang Benar

Johanna Erly Widyartanti - Jumat, 21 Mei 2021 | 11:00
Ilustrasi di dinding luar rumah dan pagar.
Idea.Grid.Id

Ilustrasi di dinding luar rumah dan pagar.

Untuk ruang luar tentu harus menggunakan cat eksterior. Cat eksterior memiliki formula khusus yang membuat dinding tahan menghadapi hujan, terik matahari, hingga risiko tumbuhnya jamur dan lumut.

Di pasaran tersedia berbagai jenis cat eksterior, baik yang memerlukan cat dasar maupun yang tidak.

Cat dasar atau cat primer untuk eksterior berfungsi sebagai lapisan dasar sebelum dilapisi cat dinding.

Arief Hartono dari PT Propan Raya, produsen cat merek Propan mengatakan cat primer penting digunakan.

Baca Juga: Tak Perlu Pendingin Ruangan, Siapa Sangka dengan Meninggikan Plafon Rumah Makin Adem!

Baca Juga: Saatnya Mengecat Ulang Rumah? Simak Dulu 9 Hal Ini biar Sukses

“Aplikasi cat dasar berfungsi untuk melindungi dinding dari serangan alkali dan menjamin daya lekat top coat (cat dinding-red) pada dinding beton,” ungkap Arief.

Produk cat dinding eksterior yang memerlukan cat dasar dalam pengaplikasiannya contohnya adalah Decorshield dari Propan.

Namun kini ada pula produsen yang meluncurkan cat eksterior yang tidak memerlukan cat primer terpisah, salah satunya Dulux Weathershield Flash.

Ilustrasi mengecat dinding luar rumah.
Tribunnews

Ilustrasi mengecat dinding luar rumah.

Head of Brand and Consumer Marketing PT ICI Paints Indonesia, mengungkapkan produk ini merupakan gabungan dari cat primer dan cat dinding. Dengan cat ini pemilik rumah bisa mengecat dengan lebih cepat tanpa perlu pakai cat primer terpisah.

Tak hanya untuk cat tembok luar, pagar besi dan kayu sebagai bagian dari ruang luar rumah juga perlu dilindungi.

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular