Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Lagi! Di India, Setelah Jamur Hitam Kini Muncul Infeksi Jamur Putih, Lebih Mudah Menyebar ke Seluruh Bagian Tubuh

Kontributor 01 - Selasa, 25 Mei 2021 | 11:45
Para pasien Covid-19 di India yang juga terinfeksi jamur hitam atau Mucormycosis, dirawat di rumah sakit NSCB, Jabalpur, India, pada 20 Mei 2021.
Kompas.com

Para pasien Covid-19 di India yang juga terinfeksi jamur hitam atau Mucormycosis, dirawat di rumah sakit NSCB, Jabalpur, India, pada 20 Mei 2021.

IDEAOnline-Seperti halnya infeksi jamur hitam yang diberitakan akhir-akhir ini, penyakit infeksi jamur putih, rentan untuk penderita diabetes dan yang sistem ketahanan tubuhnya rendah.

Kekhawatiran berkembang karena tumbuhnya infeksi jamur putih ini dikatakan lebih mematikan.

Empat kasus infeksi jamur putih yang disebut kandidiasis, terdeteksi pada Rabu (19/5/2021) di sebuah perguruan tinggi kedokteran yang dikelola pemerintah di Patna, ibu kota negara bagian Bihar, yang mengalami lonjakan kasus Covid-19.

Baca Juga: Mulai Sekarang Jauhkan Obat Nyamuk, 9 Tanaman Ini Bisa Cegah Penyakit yang Sebabkan Hotman Paris Terbaring Lemah!

Baca Juga: Menimpa Penderita Diabetes, Infeksi Jamur Langka Mukormikosis Menyertai Tsunami Kasus Covid-19 di India

Diberitakan The Independent, Sabtu (22/5/2021), jamur hitam yang dipicu Covid-19 telah merenggut lebih dari 200 nyawa dan menginfeksi setidaknya 7.000 orang di seluruh India.

Ini membuat kementerian kesehatan India meminta negara bagian untuk menyatakannya sebagai epidemi.

Kepala mikrobiologi di Patna Medical College and Hospital (PMCH), Dr S N Singh, mengatakan kepada outlet media India bahwa keempat orang yang terinfeksi jamur putih menunjukkan gejala mirip virus corona tetapi belum ditemukan positif mengidap Covid-19 saat dites.

Terima kasih telah membaca Kompas.com. Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.

Daftarkan email Singh mengatakan, pasien yang terinfeksi jamur putih mengalami kerusakan pada paru-paru, mirip dengan yang biasanya disebabkan infeksi Covid-19.

Para pasien Covid-19 di India yang juga terinfeksi jamur hitam atau Mucormycosis, dirawat di rumah sakit NSCB, Jabalpur, India, pada 20 Mei 2021.
Kompas.com

Para pasien Covid-19 di India yang juga terinfeksi jamur hitam atau Mucormycosis, dirawat di rumah sakit NSCB, Jabalpur, India, pada 20 Mei 2021.

Source : kompas

Editor : iDEA

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular