IDEAonline -Ternyata tak hanya kedekatannya dengan Ayu, Ivan Gunawan sudah dikenal lewatkarya-karyanya yang bahkan menembus kancah internasional.
Namanya mulai dikenal publik saat memasuki dunia hiburan.
Ia kerap menjadi komentator fashion untuk acara ajang pencarian.
Mulai saat itu, ia pun kerap muncul di layar televisi hingga sekarang.
Tak hanya itu bakatnya di dunia fashion pun kian moncer.
Gaun rancangannya pun kerap dipakai di ajang bergengsi.
Meski hanya lulus SMA, mantan kekasih Rossa ini pun sukses sebagai desainer dan entertainer.
Baca Juga: Ide Kamar Tidur Putih di Rumah Minimalis: Praktis, Simpel, dan Kompak
Dirinya juga diketahui miliki rumah mewah yang bergaya hotel dan bertabur lukisan mewah di dalamnya.
Tak hanya rumah miliknya, rumah mewah sang Ibunda akhir-akhir ini juga kian jadi sorotan.
Siapa sangka, jika Erna Gunawan juga memiliki sebuah hunian mewah dulu ditinggalinya bersama mendiang suami, Bambang Cahyo Gunawan.
Kemewahan rumah Erna Gunawan terkuak dari tayangan OOTD! yang dipandu Igun dan Deddy Corbuzier.
Baca Juga: Bau Kotak Makan Tak Bisa Hilang? Siapa Sangka Selembar Roti Bisa Jadi Jawabannya, Begini Caranya!
Bukan kaleng-kaleng, rumah ibunda sang desainer ternyata begitu luas dan menyimpan koleksi barang antik di dalamnya.
Dilansir Grid, Berikut potretnya dari YouTube TRANS7 Official pada Senin (19/4/2021) lalu.
1. Taman
“Ih rumahnya gede banget! Ada tamannya," seru Deddy Corbuzier.
“Emak gue suka tanam-tanaman,” balas Igun yang menjelas kenapa di rumah sang ibunda banyak tanaman hijau.
2. Teras Sekaligus Garasi Mobil
Baca Juga: Bau Kotak Makan Tak Bisa Hilang? Siapa Sangka Selembar Roti Bisa Jadi Jawabannya, Begini Caranya!
Tak kalah luas dengan bagian taman, teras rumah Erna Gunawan juga berukuran lebar sehingga memuat beberapa mobil sekaligus.
3. Ruang Tamu
Bak kontras dengan penampakan luarnya, bagian ruang tamu di rumah ibunda Ivan Gunawan membuat pemirsa serasa berada di galeri seni.
Bagaimana tidak, di sini kanan dan kiri dinding terpajang lukisan klasik yang bertemakan budaya Nusantara.
Tak cukup sampai di situ, terdapat barang-barang antik seperti lampu dan ornamen kayu yang ditaruh di atas meja ruang tamu.
4. Ruang Keluarga
Baca Juga: Letakkan Biji Kopi Dalam Gelas untuk Hilangkan Bau pada Rak Sepatu, Rasakan Hasilnya dalam 1 Minggu!
Setali tiga uang dengan ruang tamu, koleksi lukisan dan barang antik kembali ditemui di ruang keluarga dalam rumah Erna Gunawan.
Usut punya usut, hiasan-hiasan tersebut ternyata berasal dari seantero dunia mengingat mendiang ayah Ivan Gunawan, Bambang Cahyo Gunawan dulunya adalah seorang diplomat.
“Ini perpaduan antara Chinoiserie karena dulu mama pernah tugas di Hong Kong. Ada barang-barang yang berbau Thailand, ada yanglook-nya American karena pernah di Toronto gitu,” jelas Igun.
Baca Juga: Letakkan Biji Kopi Dalam Gelas untuk Hilangkan Bau pada Rak Sepatu, Rasakan Hasilnya dalam 1 Minggu!
5. Perpustakaan Berisi Ensiklopedia Berharga Selangit
Satu sudut ruangan di rumah Erna Gunawan rupanya mencuri perhatian Deddy Corbuzier karena menyimpan satu rak ensiklopedia kuno keluaran zaman dulu.
“Jadi ini bukunya kakek aku,” jelas Igun.
“Ini harganya mahal banget. Dulu aja mahal," Erna Gunawan menambahkan.
6. Dapur Sederhana
Berbanding terbalik dengan ruangan-ruangan sebelumnya, kesan sederhana seketika terpancar saat Deddy Corbuzier memasuki bagian dapur di rumah Erna Gunawan.
Meskipun tak banyak peralatan memasak, tetapi ibunda Ivan Gunawan cukup sering berada di sana untuk membuat menu-menu makanan yang ia jual, mulai dari ketupat Betawi sampai bebek cabe ijo.
#Rumahminimalis #Berbagiidea #Berbagicerita #Bisadarirumah #Gridnetwork #Rumahtropis
(*)