Follow Us

Atap Hijau Kantilever jadi Bagian Kemegahan Stadion Nasional Jepang, jadi Tempat Penyelenggaraan Pembukaan Olimpiade Tokyo 2021

Kontributor 01 - Kamis, 15 Juli 2021 | 19:24
Japan National Stadium, akan digunakan untuk  pembukaan Olimpiade Tokyo 21
Kompas.com

Japan National Stadium, akan digunakan untuk pembukaan Olimpiade Tokyo 21

IDEAOnline-Atap datar pada bagian atas Stadion Nasional Jepang berbentuk kantilever, terdiri dari rangka sepanjang 60 meter yang terbuat dari kayu dan baja lokal.

Dikutip dari Arch Daily, desain Stadion Nasional Jepang ini dirancang khusus untuk menonjolkan nuansa Jepang, yang dekat dengan taman Kuil Meiji.

Stadion ini akan digunakan untuk penyelenggaraan pembukaan olimpiade Tokyo yang akan berlangsung pada 23/7/21.

Pada bagian luar, nuansa Jepang tampak dari desain atap yang berlapis-lapis seperti yang ditemui pada mayoritas hunian di negeri sakura.

Agar senada dengan nuansa hijau taman di bagian eksterior, ketinggian stadion dibuat rendah dan pada bagian atap diletakan beragam jenis tanaman.

Atap datar pada bagian atas stadion berbentuk kantilever, terdiri dari rangka sepanjang 60 meter yang terbuat dari kayu dan baja lokal.

Untuk mengatur suhu di dalam stadion diterapkan konsep “Kaze no Obbisashi”, yang memanfaatkan bukaan pada atap untuk mengalirkan udara ke seluruh tribun.

Jarak antara kisi-kisi pada atap bervariasi sesuai dengan arah bangunan.

Baca Juga: Menara Terapung Ethereal Rancangan Arsitek Jepang Ini Bakal Jadi Landmark Tertinggi di China, Begini Desainnya

Japan National Stadium, akan digunakan untuk  pembukaan Olimpiade Tokyo 21
Kompas.com

Japan National Stadium, akan digunakan untuk pembukaan Olimpiade Tokyo 21

Sisi selatan-tenggara lebih sempit untuk menangkap angin musim panas dan mengarahkannya ke tribun.

Source : kompas

Editor : iDEA





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular