Kebanyakan orang cenderung berpikir bahwa mereka membutuhkan suite furnitur dengan sofa, kursi empuk, kursi yang serasi, dan meja kopi.
Akibatnya, itu bisa memberi kesan yang melelahkan dan ruangan pun terlihat terlalu sempit.
Sebagai gantinya, berpeganglah pada satu atau dua bagian yang menonjol, yang akan meningkatkan ruang secara visual.
Pastikan IDEA Lovers tidak memenuhi ruangan dengan barang-barang besar yang tidak benar-benar IDEA Lovers butuhkan atau gunakan.
Baca Juga: Vintage tampil Modern Perekat Kekerabatan, Ini Inspirasi Penataannya!
Tidak Memiliki Cukup Tempat Duduk
Dalam hal furnitur, jumlah dan variasi bisa sama pentingnya dengan penempatan dan skalanya.
Untuk desainer Kendall Wilkinson, tidak menyediakan tempat duduk yang cukup di ruang tamu menjadi kesalahan umum yang sering mengakibatkan tata letak yang tidak benar-benar berfungsi untuk keluarga dan tamu.
Pastikan untuk menggunakan berbagai macam tempat duduk secara strategis: sofa, kursi malas, kursi bar dengan sandaran, atau sekadar kursi.
Dengan cara ini, desainnya akan memiliki kesan berlapis dan disengaja—dan setiap orang memiliki tempat duduk.
Tidak Mengubah Karya Seni yang Dipajang