Follow Us

Akan Segera Diberikan pada 2022, Perhatikan 4 Hal Ini setelah Menerima Vaksin Booster!

Kontributor - Rabu, 24 November 2021 | 07:25
Ilustrasi vaksin booster Covid-19
National Council on Aging

Ilustrasi vaksin booster Covid-19

IDEAonline - Akhir-akhir ini, kita telah mengonsumsi lebih banyak artikel mengenai vaksin booster daripada sebelumnya.

Pasalnya, kita telah mendengar bahwa vaksinasi booster akan segera diberikan tahun depan.

Untuk itu, sebelum kita menerima booster sesuai anjuran pemerintah nantinya, akan lebih baik apabila kita memahami terlebih dahulu seluk beluk vaksin booster dan mempersiapkan diri kita dengan baik.

Dosis booster merupakan dosis vaksin yang diberikan pada seseorang yang memiliki perlindungan yang cukup setelah vaksinasi, tetapi kemudian menurun setelah jangka waktu tertentu.

Dosis booster ini juga diberikan pada beberapa vaksinasi lainnya, seperti cacar air, tetanus, dan campak.

Jadi tidak hanya vaksin Covid-19 yang ada dan membutuhkan booster.

Dosis vaksin booster, melansir amari.itb.ac.id, berbeda dengan dosis tambahan atau additional dose.

Dosis tambahan diberikan pada orang-orang yang mengalami gangguan kekebalan sedang hingga berat dan tidak membangun perlindungan yang cukup ketika pertama kali mendapatkan vaksinasi.

Hal ini dapat terjadi pada beberapa orang dengan sistem kekebalan tubuh yang lemah dan pada vaksin Covid-19.

Baca Juga: Lansia Akan Segera Menerima Vaksin Booster Februari Mendatang untuk Meningkatkan Antibodi

CDC juga merekomendasikan orang dengan gangguan kekebalan sedang hingga parah untuk menerima dosis tambahan (ketiga) dari vaksin mRNA Covid-19.

Source : Health.grid.id

Editor : Johanna Erly Widyartanti

Latest