Follow Us

Luangkan Sedikit Waktu untuk Pekerjaan Rumah Tangga Ini Setiap Harinya Sebelum Terlalu Menumpuk!

Sesilia Alexandra - Kamis, 31 Maret 2022 | 08:45
Ilustrasi mencuci piring
Halodoc

Ilustrasi mencuci piring

IDEAonline - Jadwal bersih-bersih bulanan mungkin merupakan hari yang paling ingin dihindari oleh sebagian besar IDEA Lovers.

Pasalnya, banyak orang cenderung menumpuk pekerjaan rumah tangga mereka dan mengerjakan semuanya sekaligus hanya dalam sehari saat sudah terlalu banyak atau sesuai jadwal bersih-bersih bulanan mereka.

Nyatanya, IDEA Lovers dapat meringankan beban pekerjaan rumah tangga tersebut dengan mencicilnya setiap hari.

Ada beberapa pekerjaan rumah tangga yang tidak akan terasa berat jika dikerjakan setiap hari.

Lama-kelamaan, mereka pun dapat menjadi kebiasaan sehingga sama sekali tidak terasa seperti beban.

Yuk pelajari pekerjaan rumah tangga apa saja yang dapat IDEA Lovers cicil setiap harinya dan hanya membutuhkan waktu yang singkat, dilansir dari thespruce.com (23/11/2020).

Baca Juga: Manfaatkan Sinar Matahari untuk Menentukan Jam, Begini Penampakan Penginapan yang Dibangun Bak Penjara

Bersihkan Piring

Mungkin IDEA Lovers belum pernah melihat apa yang terjadi pada bak cuci piring yang penuh dengan piring, yang pasti itu tidak enak dilihat.

Bau, noda, dan pertumbuhan jamur yang aneh biasanya menyertai piring kotor yang lupa untuk dicuci.

Membersihkan piring setiap hari adalah pilihan terbaik. Jika IDEA Lovers tidak bisa benar-benar mencuci piring, setidaknya buat aturan bahwa piring akan dikikis, dibilas, dan ditumpuk setiap hari.

Ini akan mencegah jamur dan serangga. Jika IDEA Lovers memiliki mesin pencuci piring, gunakan secara teratur.

Halaman Selanjutnya

Mencuci
1 2 3

Source : The Spruce

Editor : Maulina Kadiranti

Latest