IDEAonline-Hendak menghitung kebutuhan wallpaper dinding? Sebelum membeli, simak cara menentukannya.
Tetapi, rata-rata wallpaper bertahan selama 8-10 tahun.
Apalagi jika wallpaper tertimpa sinar matahari langsung maka, warnanya akan memudar lebih cepat.
Berbeda dengan pemakaian cat tembok yang mampu bertahan selama lebih dari 20 tahun.
Untuk cara menghitung kebutuhan wallpaper sesuai ukuran dinding interior, ada prinsip mudahnya.
Wallpaper dijual dalam bentuk gulungan atau rol.
Baca Juga:Kreatif bikin Irit, Begini Trik agar Penggunaan Wallpaper lebih Hemat
Baca Juga:Banyak yang Belum Tahu, Alasan Hotel Tak Sediakan Guling Karena Dianggap Tidak Higienis, Apa Benar?
Baca Juga:Tak Perlu Tunggu Tukang, Pasang Saja Pipa Air Panas Sendiri, Perhatikan 5 Hal Ini Agar Berhasil!
Lebar rol yang umum di pasaran adalah 50 sentimeter dan 93 sentimeter.
Panjangnya berkisar antara 5 meter, 10 meter, dan 17,5 meter.
Setelah mengetahui luas dinding yang akan dilapis, IDEA lovers dapat mengetahui banyaknya gulungan wallpaper yang diperlukan dengan cara membagi luas dinding dengan luas lembaran wallpaper.